Definisi Kebudayaan dan Sifatnya Menurut Para Ahli

Pengertian Budaya

Pengertian budaya adalah sebuah opini, ide, gagasan, buah pemikiran yang diimplementasikan bersama oleh kelompok orang secara turun-menurun, generasi ke generasi dari nenek moyang atau pendahulunya.

Bicara tentang budaya, kadang tidak ada habisnya. Sebab, budaya itu sifatnya unik yang terbentuk dari banyak unsur.

Adapun unsur budaya eperti agama, suku, politik, adat-istiadat, bahasan, seni, dan masih banyak unsur lainnya.

Pengertian Kebudayaan Menurut Para Ahli

1. Budaya Menurut Koentjaraningrat

Budaya adalah suatu sistem gagasan dan rasa, tindakan serta karya yang dihasilkan manusia dalam kehidupan bermasyarakat yang dijadikan miliknya dengan belajar.

2. Budaya Menurut E.B. Taylor

Budaya adalah suatu keseluruhan kompleks yang meliputi pengetahuan, kepercayaan, seni, kesusilaan, hukum, adat istiadat, serta kesanggupan dan kebiasaan lainnya yang dipelajari manusia sebagai anggota masyarakat.

3. Budaya Menurut Kluckhohn dan Kelly

Budaya adalah semua rancangan hidup yang tercipta secara historis, baik yang eksplisit maupun implisit, rasional, irasional, yang ada pada suatu waktu, sebagai pedoman yang potensial untuk perilaku manusia.

4. Budaya Menurut Linton

Budaya adalah keseluruhan dari pengetahuan, sikap dan pola perilaku yang merupakan kebiasaan yang dimiliki dan diwariskan oleh anggota suatu masyarakat tertentu.

5. Kamus Besar Bahasa Indonesia

Budaya diartikan sebagai pikiran, akal budi atau adat-istiadat. Secara tata bahasa, pengertian kebudayaan diturunkan dari kata budaya yang cenderung menunjuk pada pola pikir manusia.

Sifat Sifat Budaya

  1. Etnosentis
  2. Universal
  3. Akulturasi
  4. Adaptif
  5. Dinamis

Popular Posts